Selasa, 15 November 2016

KEGIATAN BELAJAR MINGGU KE 3

Di minggu ke 3 ini anak-anak mulai belajar banyak hal. Mereka mulai di kenalkan dengan huruf hijaiyah diawali dengan guru menuliskan bentuk hurufnya di whiteboard dan diperkenalkan kepada siswa. Selanjutnya guru membentuk huruf hijaiyah dengan titik-titik dan anak-anak satu persatu maju kedepan untuk menebalkan titik-titik tersebut,

Ada lagi belajar mengenal warna, untuk mengenalkan warna kepada siswa, guru menggunakan kotak teh bekas yang telah dibungkus dengan kertas origami dengan berbagai warna. Terlebih dahulu guru mengenalkan satu persatu warna di kotak tersebut. Setelah anak mengerti, kemudian anak-anak membentuk lingkaran di dalam kelas, dan guru melemparkan kotak tersebut kepada anak, anak yang menangkap kotak tersebut harus menyebutkan warna kota yang di tangkapnya. Setelah mengenal warna, maka anak-anak mempraktekkannya dengan mewarnai gambar di kertas.

Di hari berikutnya adalah belajar mengenal rasa, untuk melatih indra mereka. Ada berbagai jenis makanan dengan berbagai rasa yang disediakan guru dan anak satu persatu diberikan makanan tersebut untuk dimakan dan disebutkan rasanya.

Di hari berikutnya agar anak-anak suka menabung, maka Taman kanak-kanak AHA bekerjasama dengan Bank SINARMAS. Sosialisasi perlu dilakukan dengan orang tua siswa, agar mereka paham tentang makna menabung. Akhirnya setelah orang tua mengerti, semua anak di Taman kanak-kanak AHA sudah punya buku tabungan sendiri dan mereka setiap hari mulai rajin menabung.

Lihat photo kegiatan di minggu ke 3 di bawah ini !














































































Share:

0 komentar:

Posting Komentar